Liputan6.com, Jakarta Ketika harga emas dunia terus melambung dan pasar domestik mulai ramai “'digoreng', banyak masyarakat kini mencari alternatif investasi yang tetap rasional dan terjangkau.
Di tengah euforia tersebut, Noor Dinar di bawah naungan PT Berkah Restu Sejahtera memberikan pilihan bagi masyarakat yang ingin berburu emas dengan harga yang masih wajar dan transparan.
Setiap koin Noor Dinar dirancang elegan dengan inskripsi dalam lima bahasa internasional, Bahasa Indonesia, Inggris, Rusia, Mandarin, dan Arab, sebagai simbol kesatuan global dalam keindahan iman dan seni.
Berbeda dengan tren harga emas batangan yang mengikuti lonjakan pasar global, Noor Dinar konsisten menjaga keseimbangan antara nilai, kualitas, dan harga. Dengan pendekatan ini, masyarakat tetap memiliki kesempatan untuk berinvestasi emas tanpa harus terbawa arus spekulasi.
“Sebagai contoh, pada pertengahan Oktober 2025, harga salah satu Brand Emas 24K di secondary market bisa mencapai sekitar Rp3,5 juta per gram sementara Noor Dinar masih menawarkan harga di kisaran Rp2,4 juta per gram,” kata Direktur PT Berkah Restu Sejahtera Herru Wijayadie dalam keterangannya, Jumat (7/11/2025).
Menurutnya, emas bukan sekadar simbol kemewahan, tetapi alat lindung nilai yang nyata,
“Kami ingin masyarakat tetap bisa memiliki emas dengan harga yang wajar, bukan karena tren sesaat,” ungkap Herru
Selain menjaga harga tetap kompetitif, Noor Dinar juga memastikan stok emas siap kirim (ready stock) untuk memenuhi permintaan pelanggan di seluruh Indonesia. Noor Dinar juga menerima buyback sehingga pelanggan memiliki fleksibilitas untuk menjual kembali emas mereka kapan pun dibutuhkan dengan proses yang mudah dan transparan.
Produk Emas
Noor Dinar bersama Perusahaan Umum (Perum) Percetakan Uang Republik Indonesia (Peruri) dan Pura Group Indonesia meluncurkan seri perdana Noor Dinar pada 16 Mei 2025. Menampilkan tiga desain ikonik dari masjid bersejarah di tiga benua: 1 Dinar - Masjid Baiturrahman, Indonesia (berat 4,25 gr, 24K, kemurnian 999,9); 2 Dinar - Masjid Qolsharif, Rusia (berat 8,5 gr, 24K, kemurnian 999,9); 5 Dinar - Masjid Biru, Turki (berat 21,25 gr, 24K, kemurnian 999,9)
Setiap koin Noor Dinar dilengkapi dengan teknologi keamanan mutakhir, meliputi Invisible Ink - tinta khusus yang hanya terlihat di bawah cahaya ultraviolet (UV), menjadikan Noor Dinar pionir dalam fitur keamanan ini di Indonesia.
Serial Number - nomor seri unik alfanumerik pada setiap koin. Latent Image - elemen optik dengan gambar tersembunyi yang menambah perlindungan ekstra. Holographic Seal - segel holografik pada kemasan untuk memastikan keaslian dan keutuhan produk.
Seluruh bahan emas yang digunakan Noor Dinar berasal dari produksi dalam negeri dengan akreditasi resmi dari Standar Nasional Indonesia (SNI) dan London Bullion Market Association (LBMA). Hal ini menjamin setiap produk Noor Dinar tidak hanya murni dan indah, tetapi juga aman, legal, dan dapat dilacak secara transparan.**
Harga Emas Melonjak Lagi Hari Ini 7 November 2025
Sebelumnya, harga emas naik tipis pada hari Kamis (Jumat waktu Jakarta). Kenaikan harga emas dunia didorong oleh melemahnya dolar Amerika Serikat (AS) dan bangkitnya kembali permintaan aset safe haven di tengah kekhawatiran atas penutupan (shutdown) pemerintah AS yang berkepanjangan dan ketidakpastian atas legalitas tarif.
Dikutip dari CNBC, Jumat (7/11/2025), harga emas di pasar spot naik 0,2% menjadi USD 3.989,91 per ons. Sedangkan harga emas berjangka AS untuk pengiriman Desember ditutup sedikit berubah di USD 3.991.
Dolar AS melemah 0,3% setelah mencapai level tertinggi empat bulan di sesi sebelumnya, membuat harga emas lebih murah bagi pemegang mata uang lainnya. Imbal hasil obligasi pemerintah AS 10-tahun yang menjadi acuan turun 1,3%.
Dengan penutupan pemerintah AS dan skeptisisme dari para hakim Mahkamah Agung AS terhadap legalitas tarif besar-besaran Presiden AS Donald Trump.
"Kita melihat kebangkitan kembali minat terhadap aset safe haven,” kata Wakil Presiden dan Ahli Strategi Logam Senior di Zaner Metals, Peter Grant.
”(Emas) berada di jalur yang cukup baik untuk menutup tahun ini ... Saya rasa target akhir tahun di kisaran USD 4.300 hingga USD 4.400/oz tampaknya masuk akal," lanjut dua.
Emas dianggap sebagai lindung nilai di masa ketidakpastian dan aset yang tidak memberikan imbal hasil ini juga menguntungkan di lingkungan suku bunga rendah.
Suku Bunga The Fed
Federal Reserve AS memangkas suku bunga untuk kedua kalinya minggu lalu, dengan pasar mengantisipasi peluang 67% terjadinya pemangkasan lagi pada bulan Desember.
Serangkaian pejabat The Fed yang dijadwalkan berbicara nanti hari ini dapat memberikan petunjuk tentang prospek kebijakan moneter.Perusahaan swasta AS menambah 42.000 lapangan kerja pada bulan Oktober, di atas perkiraan Reuters sebesar 28.000, menurut laporan ADP pada hari Rabu.
“Akan mengejutkan bagi kami jika harga emas tetap berada di kisaran USD 4.000/oz seiring keluarnya modal spekulatif, dengan pembelian oleh bank sentral tetap menjadi pendorong positif utama ke depannya,” ujar SP Angel.

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1219946/original/069828000_1462001158-city_pro.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4953199/original/093342800_1727287032-WhatsApp_Image_2024-09-25_at_12.35.35_62b8031a.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5405695/original/067707400_1762495746-1000146370.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5405627/original/055420400_1762491265-IMG_20251107_093004.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2053635/original/071518800_1522820303-20180404-BI-MER-AB2a.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5383000/original/098357600_1760612392-4.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1400471/original/026176400_1478686859-20161109--Donald-Trump-Unggul-Rupiah-Terpuruk-Jakarta-Angga-Yuniar-01.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5405383/original/005411000_1762475150-Victoria_Wong.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2890385/original/036007700_1566535931-20190823-Harga-Emas-Antam-Turun-Rp-4.000-per-Gram5.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5405443/original/059341900_1762482121-Pertamina_16.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5297312/original/099120200_1753681058-Gemini_Generated_Image_l7vwr5l7vwr5l7vw.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4721215/original/050847100_1705711212-fotor-ai-2024012073921.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3253693/original/072959700_1601451426-divorce.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5405258/original/003291800_1762431156-KKP.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3508689/original/070798000_1626139545-20210713-Elon-Musk-SolarCity-5.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4891423/original/000939300_1720961924-IMG-20240714-WA0011.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3184105/original/009061200_1595156180-Avana_2.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5405127/original/013950700_1762424946-Konf_Pers_KKP.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2981835/original/009330900_1575029583-20191129-Gas-Alam-3.jpg)










:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5316269/original/095179300_1755230967-1000073188.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4103059/original/076150000_1658923818-Harga_emas_menguat_tipis-ANGGA_4.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4572281/original/057307700_1694504761-merve-sensoy-UEb7vAqYb4U-unsplash.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3532289/original/028365400_1628161488-20210805-Harga-emas-alami-penurunan-ANGGA-4.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1095897/original/096862700_1451317311-Gedung-PPATK-1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5305552/original/006464400_1754356170-IMG-20250805-WA0000.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5303419/original/005458100_1754102666-1000012531.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4592086/original/067091100_1695951584-WhatsApp_Image_2023-09-29_at_8.27.22_AM.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3181749/original/007438500_1594892571-20200716-Rupiah-6.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3431559/original/018558900_1618622607-Ilustrasi_bank_jago_3.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5315930/original/011984600_1755179439-4a6f0e71-3a5a-4e3b-ab07-547e802acfa8.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4065432/original/001612500_1656325087-WhatsApp_Image_2022-06-27_at_5.08.03_PM.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5332516/original/077414500_1756509471-1000015044.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4729966/original/074920500_1706586460-taro-ohtani-5T5zmIqs0AM-unsplash.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5321249/original/062289700_1755667530-IMG-20250820-WA0003.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3532284/original/011004900_1628161432-20210805-Harga-emas-alami-penurunan-ANGGA-3.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5286993/original/074006200_1752805243-d2d1ee03-3c3f-44c2-ad85-75e9d1363e62.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4465765/original/043413400_1686728194-Gedung_Kemenkeu_Jakarta.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1071006/original/007793200_1448870952-20151130-Harga-Emas-Kembali-Buyback-AY3.jpg)