Chubb Life Kenalkan Pusat Layanan Modern

22 hours ago 12

Liputan6.com, Jakarta - PT Chubb Life Insurance Indonesia (Chubb Life Indonesia) resmi memperkenalkan Chubb Life Care, pusat layanan nasabah (Customer Service Walk-In) terbaru yang berlokasi di Setiabudi Atrium, Jakarta Selatan. Fasilitas ini memungkinkan nasabah untuk mengajukan klaim, memperoleh informasi polis, serta mengakses berbagai layanan nasabah lainnya dengan lebih mudah.

Selain untuk layanan nasabah, Chubb Life Care juga menjadi ruang kerja bagi tim Telemarketing Chubb Life Indonesia. Area kerja ini dirancang dengan konsep ergonomis dan kolaboratif guna meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan karyawan.

Lingkungan yang nyaman dan inspiratif ini diharapkan dapat mendorong inovasi serta semangat tim dalam menghadirkan solusi dan layanan berkualitas tinggi bagi para nasabah.

President Director Chubb Life Indonesia Kumaran Chinan menjelaskan, pembukaan Chubb Life Care ini menandai langkah penting dalam misi kami untuk meningkatkan kenyamanan Nasabah.

"Kami mendefinisikan ulang arti sebenarnya dari kepedulian terhadap Nasabah.” jelas dia dalam keterangan tertulis, Jumat (17/10/2025).

Solusi Self-Service Digital 24/7

Tidak hanya layanan walk-in, Chubb Life Indonesia juga menghadirkan solusi self-service digital 24/7 untuk mempermudah nasabah mengakses informasi kapan saja.

Melalui WhatsApp Virtual Assistant dan Customer Corner, nasabah dapat memperoleh data klaim, pembayaran, detail polis, hingga informasi produk dengan cepat dan praktis.

Platform digital ini menjadi bukti komitmen Chubb Life Indonesia dalam menghadirkan layanan modern, transparan, dan mudah diakses, sejalan dengan transformasi digital perusahaan.

Untuk informasi lebih lanjut, nasabah dapat mengunjungi situs resmi di www.chubb.com/id-id

customer experience

Mengusung desain kontemporer dan suasana nyaman, Chubb Life Care hadir sebagai bagian dari komitmen perusahaan untuk meningkatkan pengalaman pelanggan (customer experience).

Pusat layanan ini dirancang secara cermat untuk memberikan layanan efisien, ramah, dan menyenangkan, serta memperkuat posisi Chubb Life Indonesia sebagai perusahaan yang menempatkan nasabah di pusat setiap langkah bisnisnya.

Read Entire Article
Kaltim | Portal Aceh| | |